BPS Limapuluh Kota Gelar Sosialisasi Indikator Statistik





Limapuluh Kota, SagoNews.com -

Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Limapuluh Kota, menggelar sosialisasi indikator statistik di Hotel Kondang, Sarilamak, Senin (16/12/2025). 

Indikator statistik merupakan rahasia dan cara, bagaimana BPS bekerja mengumpulkan, mengolah dan menyajikan data. Hal itu disampaikan kepala BPS Kabupaten Limapuluh Kota, Yudi Yos Elvin.

Menurut pria yang telah 30 tahun bergelut di BPS itu, selama ini masyarakat dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) kebanyakan mengetahui data yang dihasilkan oleh BPS, namun tak banyak yang mengetahui apa itu BPS dan bagaimana cara kerja BPS.

"Melalui sosialisasi ini, kita ingin BPS dikenal tak hanya mengenai data, namun juga mengenai institusi," ucap Pak Yos yang merupakan putera asal Palupuah Agam itu.

Pria yang lama bertugas di Provinsi Aceh itu, dalam materinya mengungkapkan ada beberapa data yang diolah oleh BPS, diantaranya data dasar , data sektoral dan data khusus.

Data dasar diolah oleh BPS melalui Sensus penduduk, pertanian dan ekonomi. Untuk sensus dilakukan sekali selama 10 tahun, hal itu menurut aturan undang - undang statistik.

Data penduduk diambil pada tahun yang berakhiran 0 (nol), misal tahun 2020. Data pertanian diambil pada tahun berakhiran 3 (tiga) dan data ekonomi diambil pada tahun berakhiran 6 (enam).

(frp)