Sumbar Tuan Rumah MTQ Nasional ke 28

Prima Myfirstson dan Tesy Febrina utusan Setdakab lima puluh kota Lolos Seleksi  menjadi MC MTQ Nasional 



SagoNews.com - Salah satu program menyemarakan gemar membaca Al Qur an dan memahaminya adalah dilaksanakan Musabaqah Tilawatil Qur an (MTQ) secara berjenjang mulai dari tingkat Nagari/Desa sampai ke Tingkat Nasional. Sumbar tahun ini menjadi Tuan Rumah MTQ Nasional yg ke 28 yang juga sebelumnya sudah pernah menjadi tuan rumah MTQ ke 13 tahun 1983.

Untuk mensukseskan acara ini  Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur an (LPTQ) Sumbar melaksanakan seleksi untuk mencari Master of Ceremony (MC) yang akan bertugas diberbagai  lokasi tempat penyelenggaraan MTQ Nasional, seleksi dilaksanakan tanggal 14 sd 15 Oktober 2020 di salah hotel di Kota Padang.

LPTQ Kab.Lima Puluh Kota memberikan kepercayaan kepada Tim Protokoler Setda 50 Kota   untuk mengikuti seleksi MC MTQ Nasional tersebut Tesi Febrina dan Prima Myfirston, S.Pd dengan jumlah peserta lebih dari 200 orang , kedua orang utusan tersebut dinyatakan lulus seleksi oleh Dewan Juri yang bertaraf Nasional. Tesi Febrina  dan Prima Myfirston adalah MC Utama di Kabupaten Lima Puluh yang sudah berpengalaman luas, bahkan Prima adalah anak muda kreaktifbyang kini sebagai pengurus DPD PPMI Sumbar dan Sekretaris BAMUS Nagari Sungai Antuan Kec.Mungka serta juga pernah ikut Pertukaran Pemuda antar Provinsi yang ditempatkan di Palu Sulawesi Tengah. Diharapkan meraka membawa nama baik Sumatera Barat dipentas Nasional dan menjadi duta wisata Minangkabau selama perhelatan MTQ Nasional.

Bupati Ir.H.Irfendi Arbi, MP ketika diminta tanggapannya tentang prestasi ini, "saya bangga  dengan keberhasilan utusan Lima Puluh Kota untuk menjadi MC MTQ Nasional yang akan menjadi publik figur ini,mudah mudahan mereka dapat menjalankan tugas dengan profesional dan tidak lupa memperkenalkan Kab.Lima Puluh Kota kepada Tamu yang hadir di ajang Nasional itu" tutur Bupati yang setiap waktu selalu mengingatkan warganya utk tidak terpapar Pandemi Covid 19, dengan mematuhi protokol kesehatan dalam kesehariannya.
MTQ Nasional akan berlangsung tanggal 12 sd 21 November 2020, dgn acara Pembukaan bertempat d Main Stadium Sumbar di Nagari Sikabu Kab.Padang Pariaman.

Memperlombakan 8 cabang dengan venua di 12 lokasi di Padang dan Padang Pariaman.MTQ Nasional ke 28 di masa Pandemi ini akan melaksanakan Protokol Kesehatan yang ketat untuk semua pemangku kepentingan yg ikut dalam kegiatan.

Sekda Lima Puluh Kota Widya Putra, M.Si mengucapkan terima kasih dan penghargaan utk Tesi dan Prima yang telah membawa nama baik Luak nan Bungsu.Semoga mereka berhasil dalam bertugas dan membawa nama harum Lima Puluh Kota,ujar Sekda yg low profile ini.
(Rel/Hendra)