Wali Nagari dan Ketua BPN Talang Babungo sedang membagikan masker kepada warga |
Talang Babungo, SagoNews.com,- Masyarakat Nagari Talang Babungo dikabarkan belum mendapat bantuan masker dari Pemerintah Nagari setempat. Salah satu media online melaporkan peristiwa itu yang kemudian dibagikan ke group facebook "Info Salingka Solok" dan sudah dilike oleh 141 nettizen serta dikomentari oleh 20 orang warganet.
Info itu tidak benar, Pemerintah Nagari Talang Babungo bersama BPN sudah membagikan masker ke masyarakat. Bahwa kemudian jika ada warga yang belum mendapatkan bantuan masker ini, agar memberitahukan aparatur nagari, kita sediakan. Jika belum ada, bakal segera kita siapkan maskernya. Jangan karena hanya satu atau dua orang yang belum dapat bantuan masker lalu kemudian disampaikan ke publik bahwa Pemerintah Nagari Talang Babungo belum membagikan masker pada masyarakat,"tutur Wali Nagari Talang Babungo, Sabtu 18 April 2020, malam.
Wali Nagari muda itu menyebutkan pihaknya terus berusaha agar ketersediaan masker yang bakal diserahkan pada warga dapat selalu tersedia. Namun, Hafizur Rahman membenar masker ini sedang sulit didapat.
Berhubung masker sekarang susah diperoleh, bahkan jika ada harganya cukup tinggi tentu kita pesan dulu, jadi kepada warga yang belum dapat masker supaya bersabar, dan jika ada satu atau dua orang yang belum dapat jangan kemudian dikatakan Pemerintah Nagari belum membagikan masker, kami tahu masyarakat kami dan kami tahu dengan kebutuhan mereka,"papar Hafizur.
Ia meminta agar rekan-rekan media selektif melaporkan informasi kepada masyarakat.
Beritakanlah informasi itu secara akurat dan berimbang, jangan memberikan kabar bohong pada masyarakat sebab saat ini semua pihak sedang berjibaku melawan COVID 19, saya yakin kawan-kawan media juga merasakan dampaknya. Jadi, tolong berikan edukasi pada masyarakat dengan informasi yang akurat dan berimbang, jika kawan-kawan media perlu informasi silahkan tanyakan saja, kami terbuka saja. Kita sama-sama bekerja untuk masyarakat, jadi tidak ada yang kita tutupi, toh saat ini semuanya perlu bantuan dan Insha Allah kegiatan kita terdokumentasi dengan baik,"tutup dia.
Hafizur Rahman tampak geram dengan pemberitaan salah satu media online yang menurut dia tidak memberitakan fakta yang sebenarnya.
Risko Mardianto, seorang penulis di Solok yang berhasil dimintai pendapatnya tentang pemberitaan tersebut membenarkan adanya informasi yang belum berimbang di sosial media terkait pendistribusian masker kepada warga Nagari Talang Babungo.
Iya, saya tahu. Tadi saya komentar disana, tapi tak begitu lama malah akun sosial media online itu menonaktifkan kolom komentar kiriman tersebut. Saya tak tahu apa alasannya, tapi yang jelas saya lihat beritanya belum layak tayang sebab belum lengkap, belum berimbang. Buktinya, di dalam laporan media itu disebutkan Wali Nagari berkomentar bahwa benar belum membagikan masker, tapi di group Info Salingka Solok Wali Nagari juga komentar bahwa semua kegiatan terdokumentasi dengan baik, ini tentu membingungkan. Tapi dengan adanya klarifikasi dari Wali Nagari Talang Babungo menurut saya media tersebut perlu meluruskan kembali laporannya sesuai fakta dilapangan,"ujar Risko Mardianto. (Tim)